Minggu, 12 Januari 2020

Shielded Metal Arc Welding (SMAW)

Shielded Metal Arc Welding (SMAW)

Shielded metal arc welding memiliki sebutan lain yaitu manual metal arc welding (MMAW) atau stick welding. Proses pengelasan ini dilakukan dengan menggoreskan atau menyalakan sebuah arc di antara logam terlapis (elektroda) dan benda kerja (base metal). Energi yang digunakan untuk mencairkan benda kerja dan elektroda adalah energi listrik. Arus listrik yang digunakan bisa DC maupun AC.

Shielded metal arc welding merupakan proses las energi listrik yang mudah dijumpai di Indonesia.
Gambar 1. Shielded Metal Arc Welding: (a) Perlengkapan dan Proses, (b) Proses yang Diperbesar.

Keuntungan Shielded Metal Arc Welding (SMAW)

Kelebihan shielded metal arc welding antara lain:
  • Bisa digunakan di mana saja cukup dengan membawa bermacam-macam elektroda.
  • Sederhana.
  • Murah.
  • Portabel.
  • Flux tersedia pada elektroda (tidak perlu membawa gas pelindung las, dll).
  • Fleksibel.
  • Bisa digunakan di tempat terpencil (pedalaman).

Kekurangan Shielded Metal Arc Welding (SMAW)

Kelemahan shielded metal arc welding antara lain:
  • Hanya terbatas pada material bajastainless steel, dan besi tuang.
  • Tidak digunakan untuk aluminium dan tembaga.
  • Energi yang digunakan tinggi.
  • Perlu dibuat groove pada benda kerja yang tebal.
  • Ada sisa pemakaian elektroda (penggunaan efektif 60-70% panjang elektroda).

Pada proses pengelasan, material benda kerja dengan material filler (elektroda) harus sama. Jika materialnya berbeda, akan terbentuk material baru dan terjadi pergerakan unsur di dalam material. Benda kerja dengan material besi tuang menggunakan filler dengan kadar nikel yang tinggi (nickel base).

Aplikasi Shielded Metal Arc Welding

Shielded metal arc welding biasanya digunakan untuk mengelas material baja karbon dan besi tuang. Jenis pengelasan ini banyak digunakan di berbagai bidang industri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar